Zestfest2011 – Sebanyak 60% dari tubuh manusia terdiri atas cairan. Air memiliki banyak fungsi dalam tubuh seperti membuang racun, membantu kerja organ tubuh serta mengatur suhu tubuh. Tidak bisa dibayangkan apabila tubuh kita kekurangan asupan air setiap harinya. Tentunya hal tersebut berpengaruh besar bagi kesehatan. Sudah tahukah Anda dampak buruk kurang minum air? 

Berikut penjelasan mengenai bahaya kurang minum air putih bagi tubuh.

Bahaya Kurang Minum Air Putih Bagi Kesehatan

  1. Diabetes

Orang yang merasa haus cenderung ingin mengkonsumsi makanan yang manis. Hal ini karena liver mengalami gangguan dalam memecah glikogen menjadi glukosa yang berperan penting dalam aliran darah akibat kurangnya asupan cairan. Jika hal ini dibiarkan dalam waktu lama bukan tidak mungkin penyakit diabetes sebagai bahaya kurang minum air putih dapat mengancam jiwa.

  1. Sakit kepala

Bahaya kurang minum air putih selanjutnya adalah menyebabkan nyeri di kepala. Rasa nyeri ini terjadi karena otak mengalami penyusutan saat kebutuhan cairan tidak terpenuhi. Jika asupan cairan dalam tubuh terpenuhi maka sakit kepala pun akan hilang karena otak kembali ke bentuk semula.

  1. Rasa kantuk berlebih

Mengantuk memang wajar saja terjadi bagi mereka yang kurang tidur. Namun rasa kantuk menjadi tidak wajar jika terjadi akibat dehidrasi. Dalam sebuah riset di Inggris tahun 2015 silam, dinyatakan bahwa 1 dari 5 pasien yang kekurangan asupan air merasa sangat mengantuk. Rasa kantuk tersebut juga membuat tubuh seseorang merasa sangat lelah bahkan sesudah tidur sekalipun.

  1. Bau mulut

Mulut yang kering akibat kekurangan asupan air dapat mengundang masuknya bakteri penyebab bau mulut. Dengan mengkonsumsi air secara cukup maka tubuh dapat memecah saliva dan membasmi bau mulut akibat bakteri.

  1. Konstipasi

Bukan hanya karena kekurangan serat, konstipasi juga bisa menjadi salah satu bahaya kurang minum air putih yang harus diwaspadai. Jika saluran cerna dalam tubuh tidak mendapatkan asupan cairan yang cukup maka usus besar dapat menyerap air yang berasal dari feses. Hal ini akan menyebabkan feses sulit keluar karena terlalu padat.

  1. Kulit kering

Bahaya kurang minum air putih berikutnya adalah kulit kusam dan kering. Bahkan pelembap termahal sekalipun akan sangat susah mengatasi kulit kering yang diakibatkan oleh kekurangan cairan. Berbeda dengan mereka yang memang memiliki tipe kulit kering, orang yang mengalami masalah kulit kering akibat kekurangan asupan air putih cenderung rentan iritasi dan merasakan gatal.

  1. Membahayakan kesehatan ginjal

Salah satu obat untuk mengatasi batu ginjal secara alami adalah air putih. Cairan memiliki peran yang sangat penting untuk meluruhkan komponen pembentuk batu ginjal bersama urine. Dengan mengkonsumsi air putih yang cukup maka tubuh dapat mengeluarkan urine secara lancar sehingga racun-racun dalam tubuh pun dapat keluar termasuk racun penyebab batu ginjal.

  1. Hipertensi

Jika tubuh mengalami kekurangan cairan, maka volume sirkulasi darah juga akan berkurang. Hal ini dapat menyebabkan jantung bekerja lebih keras dalam memompa darah untuk memasok oksigen. Jika hal ini terus berlangsung maka tekanan pada pembuluh darah dapat meningkat dan memicu terjadinya hipertensi atau tekanan darah tinggi.

Dibaca juga : 7 JAMINAN PALING BAGUS DARI PELAYANAN SITUS UNTUK POKER PEMULA

Begitu banyak bahaya kurang minum air putih bagi kesehatan tubuh kita. Dehidrasi dapat menyebabkan sakit kepala, lemas, penurunan fungsi ginjal, hipertensi hingga penyakit kronis lainnya. Tentunya hal tersebut harus dihindari dengan mencukupi asupan cairan dalam tubuh setiap harinya minimal 8 gelas atau setara dengan 2 L air putih. Jadi, sudahkah Anda minum air putih hari ini?